INJIL
.co
christian
online
Injil

Ajaran utama kitab/Markus

Dari Injil

Langsung ke: navigasi, cari

KEPERCAYAAN DAN KEHIDUPAN KRISTEN
Buku "Kepercayaan dan Kehidupan Kristen" ini berisi topik-topik pelajaran Kristen yang dapat menolong hamba-hamba Tuhan dalam pelayanan mereka. Setiap pelajaran penting dilengkapi dengan ayat-ayat Alkitab yang menjadi dasar dari pelajaran tersebut. Di dalam versi elektronik, Indeks buku ini dibagi menjadi "Indeks Bab" di mana kita bisa melihat secara utuh setiap Bab yang akan dipilih. Sistem pengindeksan semacam ini merupakan standar kami untuk materi yang berbentuk buku. Anda akan menemukannya dalam buku-buku yang lain. - YLSA -

KEPERCAYAAN DAN
KEHIDUPAN KRISTEN

Hak Cipta
Prakata
Daftar Isi
Perjanjian Lama
Kejadian
Keluaran
Imamat
Bilangan
Ulangan
Yosua
Hakim-hakim
Rut
1 Samuel
2 Samuel
1-2 Raja-raja
1-2 Tawarikh
Ezra
Nehemia
Ester
Ayub
Mazmur
Amsal
Pengkhotbah
Kidung Agung
Yesaya
Yeremia
Ratapan
Yehezkiel
Daniel
Hosea
Yoel
Amos
Obaja
Yunus
Mikha
Nahum
Habakuk
Zefanya
Hagai
Zakharia
Maleakhi
Perjanjian Baru
Matius
Markus
Lukas
Yohanes
Kisah Para Rasul
Roma
1 Korintus
2 Korintus
Galatia
Efesus
Filipi
Kolose
1 Tesalonika
2 Tesalonika
1 Timotius
2 Timotius
Titus
Filemon
Ibrani
Yakobus
1 Petrus
2 Petrus
1 Yohanes
2 Yohanes
3 Yohanes
Yudas
Wahyu

Cetak halaman ini | Facebook | Twitter


Info:

KEPERCAYAAN DAN KEHIDUPAN KRISTEN

Buku "Kepercayaan dan Kehidupan Kristen" ini berisi topik-topik pelajaran Kristen yang dapat menolong hamba-hamba Tuhan dalam pelayanan mereka. Setiap pelajaran penting dilengkapi dengan ayat-ayat Alkitab yang menjadi dasar dari pelajaran tersebut.

Di dalam versi elektronik, Indeks buku ini dibagi menjadi "Indeks Bab" di mana kita bisa melihat secara utuh setiap Bab yang akan dipilih. Sistem pengindeksan semacam ini merupakan standar kami untuk materi yang berbentuk buku. Anda akan menemukannya dalam buku-buku yang lain.

- YLSA -


AJARAN-AJARAN UTAMA KITAB-KITAB DALAM PERJANJIAN BARU

2. KITAB INJIL MARKUS

Tujuan

Supaya dengan mengenal isi kitab Injil Markus orang-orang Kristen mengerti, bahwa Yesus Kristus adalah Mesias, Juruselamat, Raja yang dijanjikan, yang diutus Allah sebagai penggenapan nubuatan para nabi dalam kitab Perjanjian Lama.

Pendahuluan

Penulis  : Rasul Markus.

Tahun  : Sekitar tahun 50 Masehi.

Penerima: Orang-orang Kristen dari bangsa bukan Yahudi. (Dan juga setiap orang yang percaya kepada Tuhan Yesus).

Isi Kitab: Injil Markus terdiri dari 16 pasal. Injil Markus menunjukkan bagaimana Yesus Kristus, sebagai hamba yang setia, sibuk dengan pelayanan-Nya. Dalam Injil ini Tuhan Yesus dilukiskan sebagai hamba yang setia.

I. Ajaran-ajaran utama dalam Kitab Injil Markus

  1. Pasal 1-10 (Mr 1:1-10:52).

    Hamba yang setia ini melaksanakan tugas pelayanannya

    1. Bacalah pasal Mr 1:35.
      Nats ini menceritakan bagaimana Hamba itu memulai pelayanan/tugas-Nya
      dengan berdoa. Hal ini juga mengajarkan agar setiap orang percaya
      selalu memulai tugas dan pekerjaannya dengan memohon pimpinan Tuhan
      atau berdoa.
      Tanyakan: Apakah saudara sering berdoa/sudahkah anda berdoa?
    2. Bacalah pasal Mr 10:45.
      Nats ini menyatakan bahwa Hamba itu datang bukanlah untuk dilayani,
      tetapi untuk melayani dengan menyerahkan nyawa-Nya menjadi tebusan
      dosa manusia. Hal ini mengajarkan kepada setiap orang Kristen untuk
      memberikan pelayanan kepada Allah, yaitu dengan memberitakan Injil dan
      melayani di dalam gereja.
  2. Pasal 11-15 (Mr 11:1-15:47).

    Hamba yang setia memberikan dirinya mengalami penderitaan dan kematian dalam melaksanakan tugasnya

    Nats ini menjelaskan bagaimana Hamba itu melayani dengan penuh kesetiaan, walaupun harus mengalami penderitaan bahkan sampai kematian.

    Pendalaman

    1. Bacalah pasal Mr 14:32-41. (Khususnya ayat 36). Ayat ini menceritakan bagaimana Hamba yang setia itu berdoa dan memohonkan keinginan-Nya, tetapi akhirnya Ia mengatakan agar kehendak yang mengutus-Nya saja yang jadi. Ini mengajarkan kepada setiap orang yang percaya, agar dalam doanya selalu meminta kehendak Allah saja yang jadi. Tanyakan: Bagaimanakah doa saudara kepada Allah?

    2. Tuhan Yesus setia melayani kehendak Bapa, bahkan sampai mati di kayu salib dan bangkit dari kematian. Teladan apakah yang harus ada pada kita sebagai murid-murid-Nya?

  3. Pasal 16 (Mr 16:1-20). <P>Hamba yang setia dipermuliakan

    Nats ini menceritakan tentang Hamba yang setia itu memperoleh kemuliaan melalui kebangkitan-Nya dari kematian.

    Pendalaman

    Bacalah pasal Mr 16:1-19. Nats ini menjelaskan tentang Hamba yang setia itu membuktikan kebangkitan-Nya. Ini mengajarkan kepada orang percaya bahwa Yesus Kristus benar-benar bangkit dari kematian-Nya.

    Tanyakan: Kepada siapakah Tuhan Yesus menampakkan diri setelah kebangkitan-Nya?

II. Kesimpulan

Melalui Injil Markus dibuktikan bahwa Yesus Kristus adalah Hamba Allah yang memberikan diri-Nya sebagai korban atas dosa-dosa manusia.

Pertanyaan-pertanyaan yang Dapat Digunakan untuk Tanya Jawab

  1. Siapakah penulis Injil Markus?
  2. Apakah pokok pengajaran Injil Markus?
  3. Untuk apakah Yesus Kristus datang ke dunia ini?
  4. Pelajaran rohani apakah yang saudara terima dari mempelajari Injil Markus?